Agar Mesin Fotocopy Terhindar Dari Serangan Tikus
Apa hubungannya hewan bernama tikus dengan mesin fotocopy?
Banyak sekali pemilik mesin fotocopy mengeluhkan bahwa mesin mereka rusak oleh serangan tikus yang menggigit kabel didalam mesin. Sebenarnya hewan yang bernama tikus tidak ada hubungannya sama sekali dengan mesin fotocopy tetapi jika anda mempunyai sebuah usaha copy center atau usaha fotocopy dan kebetulan lokasi atau tempat usaha anda terdapat tikus sebaiknya anda perlu waspada dan hati-hati karena hewan satu ini akan sangat berbahaya jika sudah menganggap mesin fotocopy adalah tempat yang nyaman untuk bersarang.
Tikus memang senang dengan tempat yang pengap dan tikus senang bersarang didalamya, seperti didalam mesin fotocopy. Sudah kita ketahui tikus termasuk binatang pengerat yang suka memakan apapun termasuk juga kabel-kabel yang ada didalam mesin fotocopy. Nah, jika hal ini sudah terjadi maka dapat dipastikan mesin anda akan mengalami kerusakan bahkan bisa matot alias mati total, dan jika hal ini sudah terjadi akan sangat disayangkan jika mesin atau aset yang kita gunakan untuk usaha kita rusak atau bahkan tidak berfungsi hanya dikarenakan ulah seekor tikus. Maka dari itu jangan anggap sepele hewan yang satu ini. Setidaknya hal ini pernah dialami salah satu customer kami yang berada di daerah Sumedang Jawa Barat.
Tikus Senang Menggigit Kabel Mesin Fotocopy
Sudah kita ketahui tikus adalah hama yang suka memakan padi dan tikus adalah musuh para petani, tetapi jika tikus berada didalam rumah atau toko tempat kita melakukan usaha fotocopy, tikus wajib kita anggap musuh utama bagi kita. Karena hewan satu ini senang sekali memakan apapun yang dianggap menghalangi jalan dia lewat ataupun sesuatu yang menghalangi untuk bersarang tidak terkecuali kabel-kabel yang berada di dalam mesin fotocopy.
Baca Juga: Tips Merawat Hardisk Mesin Fotocopy
Salah satu customer kami pernah cerita saat itu musim liburan sekolah dan beliau berniat meliburkan usahanya selama satu minggu karena kebetulan usaha fotocopy yanh dikelolanya hanya melayani untuk fotocopy sekolah-sekolah dan pesantren yang terdapat di dekat lokasi usahanya tersebut. Setelah satu minggu beliau berniat membuka warungnya tersebut, dan saat dia mau menghidupkan mesinnya ternyata mesin fotokopinya matot atau mati total dan setelah dia cek ternyata kabel-kabel yang berada dalam mesin tersebut pada putus dimakan tikus, bahkan didalam mesin terdapat sarang tikusnya. Alhasil mesin tersebut tidak dapat digunakan untuk usaha fotocopy lagi hanya karena ulah se ekor tikus.
Cara Agar Mesin Fotocopy Aman Dari Serangan Tikus
Belajar dari kejadian diatas, sebaiknya kita melakukan antisipasi dari serangan hewan tikus. Sebenarnya yang perlu kita lakukan adalah hal sepele tetapi hal ini akan sangat efektif untuk menghindarkan mesin kita dari ancaman tikus. Yang perlu kita lakukan diantaranya adalah;
- Membuka kaset atau laci kertas
usahakan sebelum kita meninggalkan mesin dalam waktu yang agak lama kita membuka kaset atau laci kertas, hal ini bertujuan untuk menjaga jika tikus masuk ke mesin kita dia tidak akan bersarang dan berdiam karena ada ruang untuk jalan, yang sering terjadi adalah tikus akan memakan apapun yang menghalangi jalannya karena dia tidak menemukan jalan untuk keluar dari mesin, untuk menghindari hal tersebut kita hanya perlu membuka cassete atau rak kertas.
- Jangan membungkus mesin dengan plastik atau kain
sebaiknya hindari membungkus mesin dengan plastik atau kain saat kita mau meninggalkan mesin kita dalam waktu yang agak lama, karena tikus akan senang sekali bersarang dengan tempat yang hangat dan pengap.
Sebenarnya hal-hal sepele diatas sering kita acuhkan atau kita sepelekan tetapi untuk mencegah dan menghindari dari serangan tikus tidak ada salahnya kita melakukanya, sesuai dengan peribahasa bahwa “mencegah lebih baik daripada mengobati”
Sekian tips untuk merawat mesin fotocopy agar terhindar dari serangan tikus semoga bermanfaat.