Cara Fotocopy Buku Dengan Mesin Fotocopy Canon
Sebelumnya kami memberikan training atau pelatihan tentang bagaimana cara fotocopy buku menggunakan mesin fotocopy digital yang telah dilengkapi dengan fitur frame erase pada saat mesin kami antar kelokasi pengiriman, tetapi seiring banyaknya permintaan tentang dibuatnya tutorial bagaimana caranya memfotocopy buku maka kami berikan rekaman video yang bisa anda pelajari lebih mudah dalam artikel kali ini. Sebelum membahas lebih jauh tentang cara fotocopy buku menggunakan mesin fotocopy digital yang telah dilengkapi fitur frame erase ada baiknya anda mengerti dulu apa yang dimaksud dengan fitur frame erase itu sendiri.
Fotocopy Buku Dengan Fitur Frame Erase
Frame erase adalah sebuah fitur yang memudahkan kita untuk mengatur area yang tidak perlu dicopy, dalam artian dengan program frame erase kita bisa menghapus frame atau bagian sisi buku yang tidak perlu kita copy sehingga ukuran atau bidang buku yang akan kita copy bisa kita seting atau sesuaikan agar hasil copyan yang dihasilkan sesuai dengan masternya. Ok setelah mengerti apa yang dimaksud dengan program frame erase saatnya kita praktek. Mungkin lebih enaknya kalau kita langsung melihat videonya langsung.
Semoga tutorial ini membantu anda yang sedang mencari tutorial bagaimana caranya memfotocopy buku menggunakan mesin fotocopy digital dan mengoptimalkan fitur atau program frame erase yang terdapat pada mesin seri iR ( digital ).
Contoh video tutorial ini dibuat dengan menggunakan mesin fotocopy seri Canon iR3570 tetapi bisa anda praktekkan pada mesin seri Canon iR3300 – iR4570 – iR6570 – iR5000 – iR5075.